Biasanya diradio sering diperdengarkan sebuah sandiwara atau cerita yang dirangkai dan diberi efek dengan cukup menarik sehingga menarik perhatian kita. Berikut ini saya akan memberi penjelasannya secara sederhana tentang langkah-langkah mengedit suatu sandiwara radio:
Langkah-langkah mengedit sandiwara radio :
1. Rekam suara yang akan dimasukkan dalam sandiwara radio
2. Klik menu Effects – Time/Pitch – Stretch, untuk membuat efek suara menjadi lebih besar atau kecil, mempercepat ataupun memperlambat.
3. Maka akan keluar kotak dialog seperti dibawah ini. Pilih sesuai keinginan lalu klik OK
4. Jika sudah diberi efek, selanjutnya kita akan menggabungkan masing-masing dialognya. Buka multitrack view – drag audio yang yang akan digabungkan kedalam kotak track.
5. Edit sekreatif mungkin, jika semua telah selesai klik menu Edit – Mixdown to File – All Audio Clips
6. Setelah itu akan keluar kotak dialog seperti dibawah ini. Klik save untuk menyimpan dokumen editingnya. Jika tidak ingin disimpan maka Klik No.
7. Maka semua audio yang tadi diedit akan tergabung menjadi satu. Setelah itu simpan dokumen dengan cara Klik Menu File – Save As. Pada kotak dialog Save In, masukkan letak penyimpanan. Pada kotak dialog File Name, masukkan nama file. Pada kotak dialog Save As Type, masukkan tipe file sesuai keinginan (lebih baik memilih mp3). Kemudian klik Save.
EFEK – EFEK YANG DIGUNAKAN DALAM SANDIWARA RADIO
1. Helium
2. Lower Pitch
3. Raise Pitch
Tidak ada komentar:
Posting Komentar